Pages

Selasa, 17 April 2012

MEMPERINGATI HARI AIDS SEDUNIA OLEH SSC PADANG




Untuk memperingati hari aids sedunia. Maka sc padang dengan misi komunitas untuk mencegah (tindakan preventif) kepada anak jalanan, menyelenggarakan acara memperingati hari aids sedunia dan seminar sehari yang berjudul Pemuda dan Aids: Kenapa Kita Harus Care?

Acara ini diselenggarakan pada Jumat, 2 Desember 2011 di SMA Semen Padang. Dengan terlaksananya acara ini diharapkan teman-teman SMA yang merupakan golongan usia yang rentan pada isu-isu ini bisa mendapatkan wawasan dan pengetahuan akan pemuda dan aids. 

Dengan terlaksananya acara ini, SSC Padang berharap pemuda dan pemudi kota padang bisa lebih waspada dan bertindak hati-hati dalam menjalani kesehariannya sebagai pemuda. 

Tidak hanya terdiri dari anggota tetap, acara ini juga dihadiri oleh beberapa volunteer yang ikut tergerak melihat ada masalah yang krusial yang dihadapi pemuda sekarang. 

Dari animo yang hadir dari siswa Semen Padang SSC Padang berharap mendapatkan pengalaman berharga untuk bisa terus berkarya dalam memajukan dan melakukan tindakan preventif pada anak-anak muda.  

0 komentar:

Posting Komentar